Wednesday, March 16, 2011

Gempa dan Tsunami di Jepang (Hikmah)



Sahabat semuanya, ini adalah sebuah pesan yang tentunya harus kita baca. Coba kita sedikit kaji, mudah-mudahan ada manfaatnya, khususnya bagi saya dan untuk Anda sekalian pada umunya. pendapat orang tentang terjadinya gempa ada beberapa versi. Ada yang menyatakan gempa merupakan peristiwa yang bersifat alami yang tak ada kaitannya dengan agama. Sebagian lain menyatakan bahwa gempa merupakan ketentuan dan takdir Allah yang tidak ada kaitannya dengan dosa. Ada lagi yang menyatakan bahwa gempa merupakan kejadian untuk membuat takut manusia dan tak ada kaitannya dengan dosa. Namun ada juga yang menyatakan bahwa gempa terjadi disebabkan oleh dosa manusia. Ada kah pernyataan yang lainnya?? Silakan tulis di komentar!!!
Jawabannya adalah gempa terjadi untuk membuat takut manusia yang masih hidup untuk menciptakan rasa takut (mengingatkan supaya sadar dan kembali kepada kebenaran) dan terjadinya atas qada dan qadar Allah swt. Kita lihat dalam Al Quran surat al Israa’ ayat 58 dan 59 berikut:
Tak ada suatu negeripun (yang durhaka penduduknya), melainkan kami membinasakannya sebelum hari kiamat atau kami azab (penduduknya) dengan azab yang sangat keras. yang demikian itu Telah tertulis di dalam Kitab (Lauh mahfuzh). Dan sekali-kali tidak ada yang menghalangi kami untuk mengirimkan (kepadamu) tanda-tanda (kekuasan kami), melainkan Karena tanda-tanda itu Telah didustakan oleh orang-orang dahulu. dan Telah kami berikan kepada Tsamud unta betina itu (sebagai mukjizat) yang dapat dilihat, tetapi mereka menganiaya unta betina itu. dan kami tidak memberi tanda-tanda itu melainkan untuk menakuti.
Bercermin dari ayat di atas, jelaslah bahwa Allah telah memberikan tanda-tanda kekuasaanNya, dan tiada satupun yang mampu menghalangi kehendak Allah. Lihatlah… Jepang yang terkenal dengan teknologinya seantero dunia, ketika Allah berkehendak semuanya terpaku tak bisa apa-apa. Kalo kata temen2 saya di fesbuk, “Doraemon, Naruto, Kamen Rider, Ultraman, Sailormon, Conan, Shinchan, Power Ranger, (dan tokoh lainnya) apa kalian sudah menyelamatkan diri… Kalian selamat gak, gimana kabarnya kalian?? Kenapa mereka tidak berkutik pada saat terjadi Gempa dan Tsunami??”; Seperti itulah kira-kira gambarannya.
Kemudian yang perlu kita contoh adalah kesigapan pemerintah Jepang dalam menangani bencana ini yang konon terbesar di Jepang dalam beberapa dekade. Ya semoga saja pemerintah kita bisa belajar dari kejadian ini



http://arunals.wordpress.com/2011/03/15/hikmah-di-balik-bencana-gempa-dan-tsunami-di-jepang/

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More